Rabu, 19 Maret 2014

Tugas 1 Etika & Profesionalisme TSI ATA 2013/2014

1.      Apa yang dimaksud dengan  etika pada teknologi sistem informasi, jelaskan menurut pendapat anda ?
Etika menurut kamus adalah ilmu tentang apa yang baik dan apa yang buruk dan tentang hak dan kewajiban moral (akhlak). Tingkah laku, ucapan dan sopan santun harus di jaga dalam pemanfaatan teknologi sistem informasi, bagaimana pun budi pekerti yang baik akan memberikan hasil positif bagi pihak lainnya yang menggunakan nya agar terciptanya rasa saling menghormati dan menghargai dengan sesama.
2.      Jelaskan etika yang harus dilakukan oleh :
a. Pengguna Teknologi Sistem Informasi.
Sebagai pengguna dari teknologi sistem informasi diharapkan menjaga tingkah laku dan ucapan agar terciptanya kenyamanan sesama pengguna di karenakan Indonesia ini banyak perbedaan adat, budaya dan kebisaan.
b. Pengelola Teknologi Sistem Informasi.
Pengelola Teknologi wajib selalu memantau setiap pengguna / user dalam memanfaatkan teknologi agar meminimalisir seorang pengguna melakukan hal – hal yang tidak di inginkan.
Contoh Media Sosial : User memposting informasi yang berbau sara.
c. Pembuat Teknologi Sistem Informasi
Dalam pembuatan sebuah teknologi hal yang harus diperhatikan adalah  kenyamanan , kerahasiaan dan keamanan. Sehingga pengguna akan merasakan aman jika data tersebut tidak tersebar ke pihak yang tidak berwenang.
3.      Sebutkan contoh dalam kehidupan sehari – hari tentang etika dalam teknologi sistem informasi !
-          Sopan Santun dalam berucap contoh : pada saat saling memberi komentar di facebook ataupun pada saat memposting. Hal seperti ini seharusnya tidak hanya digunakan pada saat menggunakan teknologi sistem informasi namun di keseharian pun harus di lakukan.
-          Saling menghormati dan menghargai dalam berpendapat.

-          Menggunakan foto profile yang rapih atau yang pantas dan jangan memasang foto yang berbau porno aksi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Halaman

About this blog

Tinggalkan comment anda
terimakasih

Mengenai Saya

Foto saya
my time has run out my time has gone I can not wait any longer because success can not be achieved with silence